Cupcake Diaries Vol.13 - Katie's new recipe

cupcake diaries

Judul : Cupcake Diaries Vol.13 - Katie's new recipe
Penulis : Coco Simon
Halaman : 133
Terbitan : 2013
Bahasa : Inggris
Penerbit : Simon Spotlight
ISBN : 9781442471689-50599



Adalah sebuah permasalahan bagi anak-anak ketika melihat ibunya memiliki penampilan yang berbeda. Kebiasaan yang berbeda, serta segala hal yang tampak berbeda. Karena mereka merasa itu bukan seperti Ibu!


Selama ini Katie hanya tinggal bersama Ibunya. Sang Ayah meninggalkan mereka saat Katie berusia 2 tahun. Tidak heran ketika Katie menjadi sangat overprotected terhadap penampilan baru ibunya.


Dalam setiap hal, proses adaptasi adalah proses yang terkadang berat bagi sebagian orang. Proses ini juga yang membuat seorang anak menjadi sangat curiga pada orang tuanya. Bukan berarti mereka tidak senang orangtuanya bahagia, tapi ada satu perasaan akan terabaikan ketika mendapati orang baru akan menjadi bagian dalam hidup mereka.


Bukan saja anak-anak sebenarnya. Bahkan orang tua juga mengalami hal seperti ini.


Tapi, hal yang wajar ketika seorang Ibu yang masih belum yakin dengan pilihannya, menyembunyikan sosok calon orang baru, dari anaknya. Bukan karena tega, tapi mereka terkadang takut akan pilihannya, benar atau salah. Belum lagi, untuk menerima orang asing yang masih belum sangat dikenal, akan membuat seorang Ibu merasa harus melindungi anak mereka.


Dan Katie justru merasa dia harus mengetahuinya segera! Dia menguntit saat Ibunya tak lagi mengajak Katie lari pagi. Dan inilah yang dirasakan Katie, dia merasa terasing.


Justru, saat Katie melihat perubahan mendadak dari Ibunya. Kemudian dia mendapat email dari Ayahnya yang tidak pernah ditemui sejak dia berusia 2 tahun. Sosok yang di dalam pikiran Katie, meninggalkannya karena kesalahannya. Katie menyalahkan dirinya, karena menganggap ayahnya menyesal memilikinya.


Kemudian, demi membantu Katie menerima sesuatu yang baru dalam diri Ibunya Katie, sahabat-sahabatnya membuat sebuah tantangan. Yaitu melakukan hal baru yang tidak disukai mereka. Sebuah persahabatan yang sederhana namun berwarna.


Karena memang, kehadiran sahabat tidak hanya dibutuhkan oleh anak-anak saja. Tapi juga orang dewasa. Dan bagi anak-anak serta remaja, sosok sahabat akan menjadi penyemangat tersendiri kala menghadapi sebuah pembelajaran yang terkadang hanya bisa dirasakan oleh sahabatnya.


Dan, bagaimana dengan nasib Katie menghadapi sang Ayah ? Sebuah pembelajaran tentang sudut pandang yang memang harus diketahui oleh orang tua yang terkadang mementingkan ego mereka dan memaksa anak-anak untuk memahami. Dan Katie, berhasil mendapatkan sesuatu yang baru. Dengan beradaptasi dengan hal baru. Keren kan ?


Postingan Terkait